Minggu, 30 Juni 2013

Tulisan : Artikel Tentang Kedatangan Team Arsenal Ke INA

Tim-tim besar dunia ingin jajal Timnas Indonesia

Sindonews.com  – PT Liga Indonesia (Liga) sebagai operator kompetisi Indonesian Super League (ISL), berketetapan untuk melakukan re-scheduling jadwal kompetisi. Keputusan tersebut akhirnya diambil, menyangkut akan datangnya beberapa klub elit Eropa dan tim nasional (timnas) Belanda ke Tanah Air.

Para pecinta sepak bola Indonesia, memang akan berkesempatan menyaksikan aksi-aksi klub-klub papan atas Eropa dan kehebatan tim Oranje, julukan timnas Belanda, pada medio Juni dan Juli 2013. Dua klub papan atas Inggris seperti Arsenal dan Chelsea, malah sudah menentukan jadwal kedatangan ke Tanah Air.
Arsenal dijadwalkan berhadapan dengan Indonesia Dream Team di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, 14 Juli mendatang. Setelah kedatangan Arsenal, The Blues, julukan Chelsea, yang gentian menyambangi Tanah Air dan akan menantang tim BNI Indonesia All Star di tempat yang sama pada 25 Juli.

Sebelum hadirnya Arsenal dan Chelsea ke Indonesia, timnas Belanda yang saat ini diperkuat Robin van Persie, Wesley Sneijder, Arjen Robben, Klass Jan Huntelaar, Dirk Kuyt, dan Rafael van der Vaart dijadwalkan tiba di Tanah Air pada bulan Juni. Walau belum ada kepastian tanggal, antusias tinggi telah ditunjukan tim besutan Louis van Gaal.

Melihat Indonesia akan banyak menjalani partai-partai persahabatan dengan klub dan negara  berkualitas, Liga pun berinisiatif untuk melakukan perombakan jadwal kompetisi ISL. Adanya perombakan jadwal tersebut, tentunya ditujukan agar pemain-pemain ISL yang nantinya ambil bagian didalam laga tersebut tidak mengganggu kekuatan tim dijalannya roda kompetisi.

“Menyusul adanya inisiatif tim-tim besar datang ke Indonesia, kami merasa perlu melakukan re-scheduling. Semua tim yang datang ke Indonesia, tentu saja ingin bertanding melawan para pemain yang ada di Indonesia,” ungkap CEO Liga, Joko Driyono.

Kompetisi ISL musim kompetisi 2012/2013 sendiri dijadwalkan berakhir pada bulan September 2013. Untuk mengantisipasi adalah perubahan jadwal pada bulan Juni dan Juli, Liga berencana meliburkan jalannya roda kompetisi pada bulan April. ISL sendiri akan kembali diputar menurut Joko, pada minggu kedua di bulan Mei.

“Kami akan libur kompetisi pada bulan April nanti. Dan kompetisi ISL akan kembali dimulai pada minggu kedua di bulan Mei. Yang pasti Liga ingin berusaha untuk mengantisipasi hal-hal terkait penjadwalan kompetisi ISL,” tutup Joko.

Kedatangan Klub Atau Negara ke Indonesia :

Timnas Belanda – Juni 2013

Arsenal – 14 Juli 2013

Chelsea – 25 Juli 2013

Kedatangan Klub-klub Eropa Baru Sebatas Wacana :

Hamburg SV – Mei 2013

Juventus – Mei atau Juni 2013

Liverpool – Juli 2013

COMMENT  :

“WELCOME TO MY ARSENAL TEAM”
When I saw the news on television about the arrival of arsenal football team, I felt shock and disbelief. Arsenal team arrival in Indonesia because Indonesia is one country in the list of countries visit their asia tour. Their arrival was greeted with excitement by the fans they are commonly referred to as “The Gooners”, and they seem to can not wait to see the match at the Bung Karno Stadium on 14 July 2013. I hope the Indonesian national team can give their best performance, to prove that their skills are not less great with other footballer skills.
Hopefully in their next match, can provide inspiration for the nation’s children to love the sport of football. Keep the spirit of team arsenal, and for Indonesia national team do not want to lose. I’m sure you can deal with the game as much as possible. Go…go…go…fighting
Indonesian national team should be trying to score as many goals.

Narasumber :